Berbeda Dengan Musim Sebelumnya, Inilah Perhitungan MVP MPL ID Season 8!

Berbeda Dengan Musim Sebelumnya, Inilah Perhitungan MVP MPL ID Season 8!

Satu minggu musim MPL ID Season 8 sudah berjalan, tentunya banyak hal yang sudah terjadi di minggu pertama ini.

Kejutan terjadi dimana BTR yang dikalahkan pada Grand Final MPL ID Season 7 lalu mampu membalaskan dendamnya dan menghancurkan EVOS Legends 2-1.

Dan begitu juga dengan Grand Finalis dua musim lalu Alter Ego sukses taklukan RRQ Hoshi dengan skor telak 2-0.

Padahal kedua tim baik EVOS dan RRQ terlihat sudah sangat siap dan datangkan pemain baru dan veteran (Vaanstrong untuk EVOS dan Clay untuk RRQ), serta Wann dan Xinn yang kembali hadir (Meskipun Xinn belum dimainkan).

BACA JUGA: Kalah dari BTR Alpha, EVOS Antimage Ungkap Salah Satu Penyebabnya!

Namun berbicara minggu pertama tentunya para pemain yang bersinar akan dapatkan gelar MVP, dan untuk minggu pertama ini ada Celiboy yang terpiliha karena performa luar biasanya hingga bisa sukses membawa Alter Ego di puncak klasemen.

Dan Celiboy kini menempati peringkat pertama untuk klasemen sementara MVP Regular Season. Nah, terkait hal itu ada sedikit perubahan nih dari musim lalu. Dimana Weekly MVP tidak lagi dapat 15 poin. Dan beginilah perhitungan terbaru untuk MVP Regular Season MPL ID Season 8.

MVP Regular Season MPL Season 8
source: ig@mpl.id.official

Seperti yang terlihat berbeda dengan musim lalu dimana Weekly MVP mendapatkan lebih banyak yaitu 15, kini hanya 5, dan Daily MVP tetap diberikan 10 poin.

Hal itu membuat Celiboy yang mendapatkan 1 Daily MVP dan 1 Weekly MVP unggul dari pemain lainnya dengan 15 poin.

BACA JUGA: Apakah Ada Update Fragment Shop MLBB Agustus 2021? Ini Jawabannya!

Dan inilah hasil klasemen sementara untuk MVP Regular Season MPL ID Season 8.

source: ig@mpl.id.official

Namun memang perjalanan masih sangat jauh karena masih ada 7 minggu lagi, kira-kira siapa nih yang jadi MVP Regular Season MPL ID Season 8, akankah Alberttt bisa kembali menang di musim ini? Atau malah Celiboy yang unggul di week pertama bisa bertahan hingga akhir musim?

BACA JUGA: Dapat Skin Gratis Dari Event MLBB x Transformers 2021, Caranya?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.
Diamond MLBB Murah

Artikel Pilihan

Artikel Terbaru