Begini Penampakan Project NEXT UI Di Advance Server, Keren Abis!

Begini Penampakan Project NEXT UI Di Advance Server, Keren Abis!

Di advance server Mobile Legends, User Interface di dalam game tersebut akhirnya mendapatkan desain ulang melalui Project NEXT UI.

Dengan pembaruan Project NEXT UI, Interface dalam game jauh lebih sederhana dan lebih mudah untuk digunakan.

Sebagai bagian dari desain ulang tersebut memiliki efek animasi baru yang ditambahkan melalui transisi layar, yang tentunya membuat performa mereka lebih halus dan lebih alami.

Beberapa peningkatan lainnya, seperti item batch-selling dan melihat item yang baru diperoleh juga telah ditambahkan.

BACA JUGA: Bocoran Tampilan Vexana Revamp Mobile Legends (ML), Jadi Seperti Selena?

Penampakan Project NEXT UI

UI ML
Photo via Kazuki Official

Berdasarkan data yang telah dibocorkan Ace Unyil, bahwa pembaruan besar-besaran sudah terjadi di Advance Server dan salah satunya ada di User Interface.

Interface dalam game tersebut mendapatkan perombakan total dalam pembaruan tersebut sehingga membuatnya lebih halus dan lebih mudah dinavigasi.

Pembaruan tersebut juga menyertakan latar belakang music yang baru dan efek suara yang kemungkinan lebih pas untuk interface yang baru.

Menu utama juga nantinya akan mengubah latar belakang game tersebut dari siang ke malam hari tergantung zona waktu yang berada di daerah kalian.

Namun, masih belum jelas apakah pembaruan tersebut akan bisa digunakan bagi perangkat kelas bawah.

Banyak Perubahan Besar

UI ML 2-min
Photo via ACE Unyil

Berikut adalah perubahan besar yang terjadi pada update Project NEXT UI di advance server Mobile Legends;

Penyederhanaan Interface

Tujuan pembaruan ini adalah untuk memberikan interface yang jauh lebih ringkas, jelas, dan nyaman untuk pemain.

Peningkatan Visual

Mengoptimalkan warna interface dan latar belakang untuk meningkatkan kualitas visual secara keseluruhan.

Peningkatan Efek Khusus

Mengoptimalkan animasi transisi layar dan efek khusus, membuat setiap transisi terasa alami dan halus.

Peningkatan Efek Suara

Pengerjaan ulang efek suara telah diterapkan secara lengkap untuk berbagai tindakan seperti memasuki menu utama dan matchmaking.

BACA JUGA: 5 Alasan Mengapa Mobile Legends (ML) Tidak Akan Ditutup Di Indonesia!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.
Diamond MLBB Murah

Artikel Pilihan

Artikel Terbaru