Kronologi Insiden Meta GH yang Terjadi di UniPin Ladies Series

Kronologi Insiden Meta GH yang Terjadi di UniPin Ladies Series

Meta GH kembali jadi sorotan setelah pada turnamen ladies yang baru saja berlangsung yaitu UniPin Ladies Series terjadi sebuah insiden terkait hal tersebut.

Jadi, pada playoff hari ketiga di UniPin Ladies Series tepatnya pada laga Grand Final ada tweet mengejutkan dari Head of Esports Bigetron Esports Thomas Vetra, kamu bisa lihat tweetnya di bawah ini.

Meta GH Unipin Ladies Series
source: ig @emak_moba

Ya, seperti kamu lihat, tweet itu langsung dapat respon dari Head of Esports tim EVOS Esports yaitu Aldean Tegar.

“Waduh kalau saya sih lebih memprotect players saya dan orang-orang sekitar ya termasuk tim lain, kalau perlu bisa forfeit EVOS Lynx kita forfeit turnamennya,” ungkap Luch.

Memang pada saat playoff UniPin Ladies Series dimulai, playoff memang dilakukan secara offline dengan tetap memprioritaskan protokol kesehatan, dan EVOS Lynx sudah sejak hari pertama memutuskan untuk bermain di GH karena ada yang positif.

Pernyataan Tim UniPin Ladies Series

Hal itu juga sudah diungkapkan oleh tim UniPin Ladies Series beberapa waktu setelah turnamen selesai melalui klarifikasi di instagram miliknya.

Hal ini juga menepis perkataan Thomas Vetra sebelumnya yang menyebutkan bahwa ada tim yang meskipun positif tetap bermain di venue.

Klarifikasi Thomas Vetra

Penyataan Thomas memang mengundang reaksi banyak orang, dan setelahnya Thomas langsung segera melakukan klarifikasi sekaligus permintaan maaf terkait tweet-nya sebelumnya dibuat olehnya mengenai Meta GH, seperti berikut ini.

Thomas Vetra Meta GH
source: twitter.com/thomxve

Klarifikasi dan permintaan dari Thomas Vetra itu pun dibarengi dengan pengunduran dirinya sebagai Head of Esports dari tim Bigetron Esports.

Thomas mengundurkan diri setelah pernyataan pada tweet sebelumnya yang cukup kontroversial. Thomas juga meminta maaf atas kesalahan yang dia lakukan dan berjanji akan lebih berhati-hati untuk kedepannya dalam berbicara.

Seperti itulah kronologi dari Meta GH yang terjadi di UniPin Ladies Series. Dan ini juga jadi pelajaran bagi kita semua agar lebih berhati-hati dalam bertindak dan berucap di media sosial.

Inti permasalahan juga sudah selesai dengan diakhiri pengunduran diri dari Thomas Vetra selaku Head of Esports tim Bigetron Esports.

BACA JUGA: Comeback Gemilang Bawa Belletron ERA Juara UniPin Ladies Series

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.
Diamond MLBB Murah

Artikel Pilihan

Artikel Terbaru